Kamis, 13 Maret 2014

cerita DIA

Semua senyum hanya kebohong belaka , semua canda hanya menghapus dan menutupi kesedihan yang kau jalani , semua awal cerita pasti ada akhirnya,semuanya hanya ingin berakhir bahagia , dan semuanya butuh durasi yang sangat lama , kenapa hanya dirimu yang mau mempunyai akhir kisah yang sedih ? dan tenggelam dalam cerita masa lalu yang pahit dan ingin melupakan semuanya yang pernah mampir dalam hidupmu dan mengisi hari-hari-mu dalam suka dan duka 

Semua orang memang punya pendapat masing-masing tentang hidupnya , apa yang mereka anggap benar yang ia lakukan … ia akan lakukan walaupun harus melupakan orang-orang yang pernah mengisi hidupmu. Semua orang berhak memilih mana yang harus dia pilih untuk mengawali kisah hidupnya dan juga berhak memilih akhir cerita hidupnya . senyum , sapa, cerita ,canda dan tawa tak’an pernah terhapus dalam memori otakmu  walaupun kau berusaha menghapusnya dan bahkan kalau bisa kau membakar memori otakmu dan menggantinya dengan yang baru , Tapi sayangnya semua hanya kerjaan yang sia-sia ! kau masih peduli dengan mereka dan di dalam hatimu selalu menjerit ketika kau melakukan hal yang membuat mereka sedih . Mungkin kau senyum dihadapan mereka , tapi mereka tau … kau menyimpan kesedihanmu didalam senyuman , mereka tau kau sedang gelisah, meraka tau kau butuh teman , kau butuh tempat menyalurkan kesedihanmu , tapi mereka tau kau tidak butuh itu semua ???  mereka semua akan mengikuti semua kemauanmu karna mereka akan saling menjaga perasaan satu sama lain .
Kau tidak mau berbagi , bercerita , dan melakukan hal-hal yang konyol kepada semuanya , kau berfikir logis dan sistemastis dalam kehidupanmu  itulah yang membuatmu tidak ingin terlihat sedih dihadapan orang-orang yang sangat peduli kepadamu , beradaptasi dengan lingkunganmu kau selalu salah tindakan , dan akhirnya kau merasa dirimu tidak diterima didalam lingkungan hidupmu yang kau jalani . sulit Mengatakan selamat tinggal kepada orang yang kau sangat peduli , tapi dengan bersamanya engkau tak mungkin mendapatkan bahagia.
Kalau mau galau, galaulah tentang yang penting.,Jangan sia-siakan masa muda untuk yang tidak ada gunanya. Jangan engkau terlalu lama merenung … kembalilah dan buatlah dirimu berguna untuk semuanya karna semua manusia adalah makhluk social yang saling membutuhkan satu dengan yang lain , hal yang  tidak baik dalam hidupmu jadikanlah pelajaran yang bisa membuat dirimu menjadi orang yang lebih baik lagi .




Mungkin kau pernah marah kepada orang yang telah membuatmu marah , mendapatkan kekecewaan ,sedih ,sakit dan kesal dalam kehidupanmu dan akhirnya kau lebih memilih untuk menghindar dan menjauh untuk mencari sebuah ketenangan dan kau selalu menjahui keramaian yang mengganggu ketenangan dalam ketenanganmu
Tapi ingatlah semua itu adalah proses dan tingkat seberapa dewasakah hidupmu dan seberapa sabarkah kau dalam menjalani hidupmu , kau mungkin sadar , tapi kau belum menemukan apa yang sebenarnya kau cari dalam hidupmu
Dewasa kah anda ??? tidak karna anda  masih membutuhkan saran dari seseorang untuk menyelesaikan sebuah masalah dalam hidupmu . hidupmu yang selalu kau jalani akan  terasa seperti berwarna gelap , dan tidak akan pernah berwarna ketika kau ingin menjauh dari teman-temanmu , hari-harimu , waktumu , gelap terangnya harimu , tawa candamu serta pedulimu terhadap semuanya
Daun jatuh tidak akan pernah marah kepada angin yang berhembus “ dia bangga dia bisa berfotosintesis dan menghasilkan ogsigen tapi saat ditiba waktunya dia juga harus bangga jatuh dari pohonya karna angin yang ia ciptakan sendiri , dia tidak akan pernah marah dan tidak akan pernah balas dendam kepada semua daun yang ada dan sebuah angin yang ia ciptakan . dan ia mengajarkan kepada daun yang masih muda untuk menghasilkan angin .
Dalam kehidupan kita harus bangga apa yang telah kita raih dengan susah payah , dan akhirnya kau juga harus bangga saat waktu menelan semuanya dan melupakan semuanya demi mereka yang merainya sama seperti yang kamu raih dalam hidupmu , ada disaat kw diatas dan ada saatnya kau dibawah , dan banggalah kau telah mengajarkan mereka dengan susah payah untuk meraih apa yang kau dapat semasa kau Berjaya .
Seberapa bergunanya hidupmu !!?? bertanyalah  kepada hidupmu … jangan pernah bertanya apa dia berguna dalam hidupku? , tapi bertanyalah apakah aku berguna dalam hidup mereka ?
Jangan menjauh dalam hidup mereka , mereka akan diam ditempat sampai kau sadar bahwa mereka menunggumu , kau tersesat dalam keramaian … mereka akan memberikan sinyal-sinyal keberaaan mereka , tinggalah kau mau mencari mereka apa kau ingin mereka mencarimu dan terus menghilang dalam keramian yang kau jalani . TENTUKANLAH PILIHAN !!
Jangan salah langkah! mereka pemaaf , mereka masih menunggu ! DATANGLAH !!

by M.arif sulaiman
selengkapnya...

Copyright © 2013 kumpulan tulisan pribadi : Maret 2014 | Blogger Template for Bertuah | Design by Ais Bertuah